Senin, 10 September 2012

Mengapa diperlukan Konsultan Gudang


                Gudang bukan hanya sebagai tempat menyimpan barang, menjaga barang terhindar dari kerusakan. Oleh karena itu fungsi gudang kini telah berubah menjadi bagian dari sebuah strategi untuk unggul dalam persaingan. Konsep lama tentang Gudang mengajarkan pada penanggung jawab gudang tentang target keberhasilan sebagai pengawas atau pengelola Gudang. Tanggung jawab itu berupa tidak adanya selisih stock, data stock akurat dan up to date, memberikan laporan mutasi persediaan, penanggung jawab atas stock opname barang, mengurangi faktor kerusakan barang selama dalam penyimpanan.
                Kini fungsi demikian telah berubah menjadi sebuah strategi untuk unggul dalam persaingan. Baik gudang sebagai penunjang proses produksi maupun gudang sebagai pemenuhan atas permintaan pelanggan. Pengukuran atas kinerja gudang dalam kemampuannya menunjang proses menjadi lebih prioritas dalam menghasilkan produktifitas. Perencanaan pengadaan bahan proses sangat menunjang dalam mengurangi “ idle time” dalam proses karena menunggu bahan. Kinerja gudang spareparts di ukur melalui kemampuan menyediakan spareparts yang dibutuhkan oleh bagian proses produksi sehingga mampu mengurangi “downtime” mesin produksi. Diperlukan manajemen dan tahapan perbaikannya mulai dari mesin-mesin yang berada pada jalur “bottle neck process”. Dengan menyiapkan ini maka kinerja produksi akan meningkat dengan sendirinya. Kadangkala untuk mewujudkan perbaikan kinerja ini dibutuhkan konsultan gudang.
                Memang kita sadari tak ada sukses yang bisa diraih seorang diri. Semua juara lahir membutuhkan pelatih. Tak cukup hanya seorang pelatih untuk bisa membuat kinerjanya meningkat. Sudah ,menjadi kodrat bahwa seorang dokter tak dapat mengoperasi dirinya sendiri, dihindari pula untuk dapat mengoperasi anak dan keluarganya, meskipun ia seorang ahli bedah ternama. diciptakanNya ada yang diatas dan dibawah untuk dapat bekerja sama. Tak ada orang yang memiliki keunggulan disegala bidang. Ia butuh orang lain yang kadang bukan seahli dirinya untuk dapat meningkatkan kinerjanya.
                Dalam kenyataannya, banyak pengelola dan petugas gudang yang memahami tentang proses kerjanya dengan lebih detail. Mereka tahu apa yang menjadi penyebab selisih digudang. Mereka paham tentang sumber yang menyebabkan keterlambatan dalam pengiriman. Mereka pun mengerti mengapa data stock tidak bisa akurat dan up to date. Namun tetap saja masalah-masalah digudang yang mereka tahu menjadi tanggung jawab mereka tetap saja terjadi.
                Diperlukan pendamping yang dapat membantu dalam menyusun tahap-tahap perbaikan sehingga masalah di gudang tidak terjadi lagi. Tidak cukup permasalahan tersebut diatasi dengan sebuah prosedur (SOP = Standart Operating Procedure), kecuali permasalahan kedisiplinan yang menjadi penyebab masalahnya. Dalam meningkatkan kinerja perlu dirancang melalui analisa business process yang dapat di ubah, disederhanakan, dihilangkan, atau ditambahkan untuk mencapai kinerja yang diharapkan. Diperlukan pengukuran untuk dapat mengidentifikasi bahwa proses yang berubah mampu mencapai kinerja yang direncanakan.
Berbagi untuk mendatangkan manfaat, salam sukses selalu
Drs.Psi.Reksa Boeana
Executive Partner PT. Smart Business Solution.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar